Program Desa Sejahtera Astra Wujudkan Kesejahteraan Masyarakat
Peningkatan kesejahteraan masyarakat desa perlu dilakukan secara optimal, hal ini menjadi dasar pembentukam program Desa Sejahtera Astra. Untuk memulai implementasi program ini, maka dilaksanakan kick off program desa sejahtera astra secara virtual, Rabu(29/07/2020).
Mewakili Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Asisten I Sekretariat Daerah, Tantawi Jauhari hadir di e-bilik Diskominfopers untuk menandatangani perjanjian kerjasama dengan pihak Astra dan Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Publik (Kemendes PDTT) Republik Indonesia.
Menteri Kemendes PDTT, Abdul Halim Iskandar menegaskan, bahwa proses pembangunan di desa tidak boleh keluar dari akar budaya masyarakat. Menurutnya, pembangunan yang dilakukan harus tetap bertumpu pada kondisi kearifan lokal. Dirinya juga mendukung penuh program ini guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa.
Saat ini desa binaan kita telah mencapai 75, yang semula hanya 685 desa. Dan Kami akan mendukung penuh apa yg menjadi cita-cita dari Program Desa Astra, dan akan terus meningkatkan jumlah desa binaan yang tersebar di seluruh Indonesia", ungkap Abdul Halim.
Program Desa Sejahtera Astra dapat membantu pengembangan kewirausahaan desa. Sejalan dengan tujuan program ini, yaitu untuk membina masyarakat terkait pelatihan, membentuk kelembagaan, memberikan sarana prasarana, hingga pemasaran produk.
Pemerintah Kabupaten Inhil lakukan upaya pemberdayaan dan penguatan ekonomi masyarakat desa melalui Badan Usaha Milik Desa (BUMDes). Pada awal tahun 2019, terdapat sepuluh desa yang ikuti Program Desa Sejahtera Astra di Inhil. Program ini berhasil membuka 50 lapangan pekerjaan baru, dengan produksi olahan kopra yang semakin meningkat.
Penandatanganan secara virtual ini juga dihadiri oleh sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah Inhil. Program yang mengangkat potensi kelapa Inhil ini, diharapkan mampu mengangkat nilai ekonomis kelapa menjadi produk yang bernilai ekonomi tinggi dan dapat mengangkat sektor potensial lainya di Kabupaten Inhil.
………
Diskominfopers
Tembilahan, 29 Juli 2020