Bupati HM WARDAN Katakan Tepuk Tepung Tawar Merupakan Ungkapan Penerimaan Masyarakat Adat Melayu Riau Inhil

INDRAGIRI HILIR, - Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) melalui lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Inhil Gelar Prosesi tepung tawar kepada Pimpinan Pejabat Baru dijajaran forkopimda InhiI, Selasa (10/3)

Kegiatan ini sendiri merupakan suatu tradisi di kabupaten Inhil yang merupakan daerah bumi melayu untuk menyambut pejabat yang berasal dari luar untuk menjalankan tugasnya di kabupaten Inhil 

Bupati Inhil Drs HM Wardan selaku Datuk Sri Setia Amah beserta istri menaburkan beras kuning yang di campur dengan berbagai racikan tumbuhan yang wangi kepada para pejabat baru sebagai tanda prosesi tepung tawar tersebut

Di ketahui bahwa pejabat tersebut ialah kepala Kejaksaan Negeri,Kepala Pengadilan Agama serta Kepala Pengadilan Negeri Kabupaten Inhil

Mewakili Pejabat yang baru, Ketua Pengadilan Agama Amiramza, S.H.I, Mengungkapkan Terimakasih nya kepada seluruh unsur Forkopimda serta masyarakat kabupaten Inhil yang mana telah menerima dengan baik dengan prosesi tepung tawar

"Sungguh kami sangat berterimakasih telah di sambut dengan baik, semoga sinergitas terus terjalin dan kami siap melayani masyarakat kabupaten Inhil," ujarnya

Selanjutnya Bupati Inhil HM Wardan juga menyampaikan rasa syukurnya atas pelaksanaan tepung tawar tersebut

"Ini tradisi kami di Inhil bumi melayu dalam menyambut para pejabat yang akan bertugas di Inhil dengan harapan mendapat berkah serta semakin memperat silahturahmi serta sinergitas," jelasnya 

"Selaku Datuk Seri Setia Amanah, saya menyampaikan dukungan dan harapan Kepada tuan dan puan pejabat Forkopimda, dalam berkhidmat di Kabupaten Inhil, dan berkenan menerima tepuk tepung tawar ini, sebagai simbol tegaknya marwah dan martabat, budaya Melayu Riau di Kabupaten Indragiri Hilir, Negeri berjuluk Hamparan Kelapa Dunia.”ungkap bupati

Hadir dalam kesempatan, Ketua DPRD Inhil, Unsur Forkopimda Inhil, Sekda beserta Asisten, Staf Ahli Bupati, Kepala OPD, Camat dan Kabag di Lingkup Pemkab Inhil, Ketua Umum MKA LAMR Inhil, Datuk Seri H. Ferryandi, Ketua Umum DPH LAMR Inhil, Datuk Seri H. Said Syarifuddin,Ketua Umum DKA LAMR Inhil, Datuk Seri H. Muhammad Thaib Ali, Pengurus LAM Riau Kecamatan Tembilahan dan Kecamatan Tembilahan Hulu, Ketua Instansi Vertikal , Ketua Organisasi, Ketua Paguyuban, Alim Ulama, Tokoh Masyarakat, serta Pemangku adat