Pj.Bupati Inhil Herman Hadiri Rekonsiliasi Dana BOS Dan Aset Jenjang PAUD, SD dan SMP Se-kabupaten inhil
INDRAGIRI HILIR,- Penjabat Bupati Indragiri Hilir H. Herman SE, MT menghadiri kegiatan rekonsiliasi dana BOS dan aset untuk jenjang PAUD, SD dan SMP di Kab. Inhil, Senin (29/07/2024).
Kegiatan yang dilaksanakan di aula Dinas Pendidikan Kabupaten Indragiri Hilir ini turut dihadiri Kepala Dinas dan jajaran Dinas Pendidikan Kab. Inhil serta diikuti Kordinator Wilayah, Pengawas dan Kepala Sekolah untuk jenjang PAUD, SD dan SMP se Kecamatan Tembilahan.
Kehadiran orang nomor satu di Kabupaten Inhil ini merupakan sebuah bentuk komitmen dan perhatian dalam memajukan dunia pendidikan di Indragiri Hilir.
Adapun tujuan diadakannya kegiatan ini adalah untuk memberikan pemahaman dan pengetahuan kepada Korwil, Pengawas dan Kepsek terkait pemanfaatan dan administrasi Dana BOS untuk jenjang Paud, SD dan SMP di Kab. Inhil sekaligus mendengarkan berbagai keluhan dan masukan dari tenaga pendidik demi kemajuan pendidikan di Kab. Inhil serta hal – hal yang dianggap penting lainnya.
Memanfaatkan momentum ini Pj. Bupati Inhil H. Herman, SE, MT berpesan kepada seluruh Korwil, Pengawas dan Kepsek untuk menggunakan dan memanfaatkan dana Bos sebaik mungkin sesuai dengan peraturan yang ditetapkan.
“Jabatan itu merupakan sebuah tanggung jawab dan amanah, maka laksanakan amanah yang diberikan dengan baik," ucap H. Herman.
Acara ini sendiri ditutup dengan diskusi dan tanya jawab antara tenaga pendidik dengan Pj. Bupati dan jajaran Dinas pendidikan