PJ Bupati Indragiri Hilir Laksanakan Shalat Subuh Berjamaah di Masjid Agung Al Huda Tembilahan
Tembilahan, 18 Agustus 2024 – Dalam upaya mensyiarkan ajaran Islam kepada masyarakat, (PJ)Bupati Indragiri Hilir, Erisman Yahya, melaksanakan Shalat Subuh berjamaah di Masjid Agung Al Huda, Tembilahan, pada Minggu pagi (18/8/2024). Kegiatan ini dihadiri oleh unsur Forkopimda serta instansi terkait, dan mendapat sambutan hangat dari masyarakat.
Dalam kesempatan tersebut, (PJ)Bupati Erisman Yahya menyampaikan apresiasinya kepada seluruh masyarakat Indragiri Hilir yang turut hadir dalam kegiatan Shalat Subuh berjamaah ini. "Saya sangat mengapresiasi partisipasi masyarakat Indragiri Hilir dalam kegiatan keagamaan seperti ini. Semoga kebersamaan kita dapat terus terjaga dan semakin mempererat tali silaturahmi di antara kita," ujarnya.
Selain itu, Erisman Yahya juga mengungkapkan harapannya agar Pemilu yang akan datang berjalan dengan damai, tentram, dan kondusif, khususnya di Kabupaten Indragiri Hilir yang dikenal dengan julukan "Kabupaten Seribu Parit". "Kita semua berharap agar Pemilu mendatang dapat berjalan dengan lancar dan damai, sehingga daerah kita tetap aman dan kondusif," tambahnya.