Pantau Giat Yustisi, Pj Bupati Erisman Yahya: Ini Tugas Mulia Memberantas Penyakit Masyarakat
TEMBILAHAN - Penjabat (Pj) Bupati Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) H Erisman Yahya memantau pelaksanaan giat Yustisi Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), Jum'at (30/8/2024) malam.
Tampak Pj Bupati sempat memberikan pengarahan saat apel sebelum personil puluhan personil Satpol PP akan melaksanakan giat Yustisi pada malam ini.
"Kegiatan yang dilaksanakan ini adalah dalam rangka penegakan Peraturan Daerah, serta memberantas penyakit masyarakat," tegas Erisman Yahya.
Ditambahkan, ini merupakan suatu tindakan yang sangat terpuji demi menyelamatkan anak-anak bangsa, dari pada perbuatan terlarang dan penyakit masyarakat.
Dalam giat, ini personil Satpol PP Pemkab Inhil bergerak menyisiri penginapan dan hotel yang ada dalam kota Tembilahan dan mengecek setiap tamu yang diduga menginap bersama pasangan yang tidak sah.
Di lapangan, tampak personel Satpol PP juga memberikan teguran kepada remaja yang minum minuman keras (miras) dan mabuk di pinggir jalan.