Kodim 0314/Inhil Peduli Jalan Rusak

Kodim 0314/Inhil taja program Gerakan Peduli Jalan Rusak, di Jalan Ahmad Yani Parit sepuluh dan sebelas, Tembilahan. Sebelum dilakukan perbaikan jalan, dilaksanakan Apel gabungan yang dihadiri Dandim 0314/Inhil Letkol Inf. Imir Faishal selaku inspektur upacara, jajaran Polres Inhil, Ketua DPRD Ferryandi, Asisten I Sekretariat Daerah (Setda) Inhil Tengku Jauhari dan Ketua (Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia) PSMTI Inhil Ery Djono.

Gerakan peduli jalan rusak merupakan upaya yang dilakukan jajaran Kodim 0314/Inhil untuk  menjaga keselamatan dan keamanan bagi pengguna jalan, dari ancaman pasang tinggi dan musim penghujan yang dapat menimbulkan genangan air yang menutupi lubang jalan.

"Semampu yang kita bisa untuk menutup lubang-lubang yang ada. Mudah-mudahan dapat memperkecil kecelakaan di jalan akibat lubang jalan yang tertutupi genangan air”, kata Imir Faishal usai melaksanakan Apel, pada Senin (26 /10/2020).

Sementara, Ketua DPRD Inhil apresiasi kegiataan yang digagas Kodim 0314/Inhil tersebut. Ferryandi juga menyebut, selain perbaikan jalan, masalah drainase jug harus diperhatikan,

“Kondisi kita hari ini memang curah hujan yang tinggi dan air pasang yang naik, sehingga apabila terjadi lubang-lubang dijalan tentu akan menjadi masalah. Kedepan, ini menjadi perhatian bersama pemerintah daerah. Tidak hanya jalan saja, tapi drainase juga harus diperhatikan. Kita akan upayakan terus agar partisipasi masyarakat menjadi yang paling depan", jelas Ferryandi.

Gerakan Peduli Jalan Rusak direncanakan berlanjut ke lokasi-lokasi lainnya. Diharapkan, hal tersebut dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk peduli lingkungan.

 

…………..

Tembilahan, 26 Oktober 2020

Diskominfopers Inhil