GGTV Ajak Masyarakat Inhil Kembangkan Kreativitas Melalui KREASI

Untuk memberikan wadah bagi masyarakat dalam berkreativitas, Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) melalui Gemilang Televisi (GGTV) membuat sebuah program berjuluk KREASI (Berkreativitas di Gemilang Televisi).

 

KREASI merupakan induk dari beberapa subprogram yang dapat dipilih oleh masyarakat Inhil yang ingin tampil di GGTV. Diantaranya Malam Sastra Gemilang, Musik Anak Negeri, Seni Bertuah dan Taman Cerita.

 

Trio Beni Putra SE MM, Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik Kab. Inhil mengharapkan program ini dapat mengasah berbagai kemampuan  kesenian masyarakat Inhil, menumbuhkan rasa percaya diri serta meningkatkan budaya literasi sejak dini.

 

“Saya harapkan melalui program ini, masyarakat Inhil dapat memiliki wadah untuk mengembangkan bakat dan kreativitasnya. Kami siapkan Program KREASI ini gratis untuk masyarakat Inhil yang ingin masuk TV dan unjuk bakat” ujar Trio.

 

Untuk diketahui beberapa program kreativitas yang dilaksanakan GGTV diantaranya mencakup krativitas untuk pecintas seni sastra, pendongeng, seni musik, seni tari, kesenian tradisonal dan berbagai kreativitas lainnya.