Diskominfo Pelelawan Apresiasi Semangat Diskominfopers Inhil
Ada yang berbeda di kantor E-bilik Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik (Diskominfopers) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) sore ini, sejumlah perwakilan dari Diskominfo Pelelawan lakukan kunjungan. Kamis,(6/8/2020).
Kegiatan ini dilatarbelakangi atas dasar keingintahuan Diskominfo Pelelawan mengenai Lembaga Penyiaran Publik Lokal (LPPL) Gemilang Fm dan Gemilang Televisi , yang dinaungi oleh Diskominfopers Inhil.
Berjumlah lima orang, kunjungan dipimpin langsung oleh Kepala Diskominfo Pelelawan, Hendri Gunawan serta beberapa Kepala Bidang (Kabid) dan Kepala Seksi (Kasi) yang membawahi Radio Pelelawan.
Hendri Gunawan mengatakan, kunjungan ini bertujuan untuk pembelajaran dan mencari informasi terkait radio Gemilang FM yang menjadi radio LPPL dan seperti apa manajemen dalam Gemilang Televisi.
Dirinya mengaku terkesan dengan semangat tim Diskominfopers dalam membangun media penyiaran untuk masyarakat Inhil.
“Pembelajaran yang kami dapat dari kunjunga ke Diskominfopers Inhil ini, nantinya dapat kami contoh untuk diterapkan di kantor kami”, jelas Hendri.
Trio Beni Putra, Pelaksana Tugas Kepala Diskominfopers Inhil , bersama Kabid P4KSDI, Edy Irawan dan Mar’I selaku Kasi Gemilang FM dan Gemilang Televisi , menyambut dengan hangat kedatangan tamu dari Pelelawan tersebut.
Trio Beni Putra mengungkapkan, keterbatasan yang dimiliki Diskominfopers Inhil tidak menjadi hambatan dalam menyebarkan informasi publik kepada masyarakat.
“Walaupun peralatan kami terbatas, tetapi tetap eksis dalam menyebarkan informasi seluas-luasnya. Semoga hal ini dapat menginspirasi kawan-kawan dari Pelelawan ”, ungkap Trio Beni Putra.
Lebih lanjut lagi, dirinya berharap kunjungan ini dapat memotivasi tim Gemilang FM dan Gemilang Televisi dalam meningkatkan kualitas program siaran dan fasilitas pendukungnya. Pada akhir kegiatan, Trio Beni Putra serta Kabid dan Kasi berikan bingkisan kepada Diskominfo Pelelawan.
……….
Diskominfopers
Tembilahan, 6 Agustus 2020.