Media Center

Bupati Resmikan Jembatan Penghubung Kel. Kuala Enok dan Desa Tanah Merah

Ditulis oleh Nirma

Rabu, 17 Februari 2021 21:05 WIB

 

Musibah longsor yang pernah menghantam jembatan di Kecamatan Tanah Merah, membuat Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) mengupayakan bantuan dari pemerintah pusat untuk pembangunan jembatan.

Setelah melalui berbagai proses , akhirnya Rabu (17/2) jembatan penghubung Kelurahan Kuala Enok dan desa Tanah Merah diresmikan Bupati Inhil H. M Wardan.

Pengerjaan jembatan merupakan dana hibah dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) pada kegiatan rehabilitasi dan rekonstruksi pasca bencana.

“Pengerjaan jembatan ini menghabiskan biaya yang besar yaitu mencapai 3,4 Milyar, untuk itu mari kita jaga bersama. Masyarakat harus menumbuhkan rasa memiliki dan keinginan untuk merawatnya. Saya juga harapkan jembatan yang megah ini dapat menjadi ikon Kecamatan Tanah Merah ,” pesan Bupati usai meresmikan Jembatan.

Lanjutnya, pada waktu ke depan Bupati menyarankan kepada masyarakat Tanah Merah untuk menghindari pembangunan di daerah rawan longsor sehingga bangunan akan lebih tahan lama.

 

…………

Diskominfopers Inhil